Saturday, August 1, 2020

HIMPUNAN PRAMUWISATA INDONESIA SE-PAPUA BARAT SEGERA GELAR RAPAT KERJA DAERAH KE-2

Koordinator Biro DIKLAT DPD HPI PB, Recky Tito Mugama, mengatakan bahwa Himpunan Pramuwisata Indonesia (HPI) Se-Papua Barat akan segera menggelar Rapat Kerja Daerah Ke-2 pada tanggal 5 Agustus 2020, jam 13.00 - 15.00 WIT secara daring.  Hal ini ia sampaikan setelah mengikuti Simulasi Persiapan Rakerda tersebut lewat zoom meeting tadi malam pada Sabtu, 1 Agustus 2020.
Flyer Rakerda HPI Se-Papua Barat

Jumlah peserta Rakerda adalah sekitar 100 orang dari 1 DPD dan 7 DPC yang berasal dari Manokwari, Raja Ampat, Tambrauw, Sorong, Fakfak, Pegunungan Arfak, serta Manokwari Selatan. Rakerda ini dimaksudkan untuk mengevaluasi berbagai program kerja yang telah dilaksanakan oleh Dewan Pimpinan Daerah, dan masing-masing Dewan Pimpinan Cabang HPI Se-Papua Barat. Para pramuwisata HPI ini akan merumuskan sejumlah Iangkah strategis membangun kembali kepariwisataan yang telah terpuruk selama beberapa bulan sebagai akibat dari Pandemi Covid-19. 
HPI juga akan membahas program sertifikasi profesi para anggotanya yang akan diselenggarakan di kota Sorong pada pertengahan Agustus mendatang. Hal ini dikatakan oleh Sekretaris DPD HPI Papua Barat, Alfa Ahoren, S.Tr. Par. pada kesempatan terpisah. Menurutnya, ia telah membangun komunikasi dengan pemerintah dan Lembaga Sertifikasi Profesi Maestro di Jakarta, serta ketua-ketua DPC HPI se-Papua Barat untuk menyukseskan kegiatan itu.
Ketua DPD HPI Papua Barat, Matias Rumbruren mengatakan, Rakerda HPI se-Papua Barat juga akan membahas sejumlah langkah bersama guna meningkatkan kinerja dan tata kelola organisasi yang para anggotanya selama ini berada di lapangan, bekerja keras siang dan malam memandu para wisatawan domestik maupun manca negara baik di darat maupun di laut. 
Pramuwisata sedang memandu wisatawan Russia di malam hari di hutan Manokwari
Pramuwisata sedang memandu turis Russia di malam hari

Himpunan Pramuwisata Indonesia adalah organisasi profesi non-politik para pemandu turis (guide) yang diakui oleh pemerintah. DPD HPI Papua Barat sudah membentuk cabang di 7 Kabupaten dan berencana untuk membuka cabang-cabang baru di seluruh kabupaten/ kota. Sejauh ini jumlah pramuwisata HPI yang telah terdaftar ada 322 orang. 
Hasil Rakerda Ke-2 HPI se-Papua Barat tersebut akan dikomunikasikan secara internal ke masing-masing anggota dan juga secara eksternal ke pihak pemerintah maupun ke para pihak yang ada di dalam industri pariwisata. Ini ditulis oleh Charles Roring.

No comments:

Post a Comment